BANGKO PUSAKO (RIAUPOS.CO) - Tiga orang meninggal dan delapan lainnya mengalami luka-luka saat tabrakan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan di Rokan Hilir (Rohil), Senin (3/5) malam sekitar pukul 21.40 WIB. Tepatnya di Jalan Lintas Riau-Sumut Km 07 Balam, Kepenghuluan Bangko Permata, Bangko Pusako. Diketahui tabrakan terjadi melibatkan mobil truk dengan sepeda motor serta dua mobil SUV dan MPV.
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kasat Lantas AKP David Ricardo SIK mengatakan, tiga korban tewas yakni pengemudi motor Rizaluddin (57), warga Bangko Permata, Bangko Pusako. Kemudian pengemudi SUV Irwan (41) warga Kepenghuluan Bagan Batu Barat, Bagan Sinembah serta penumpang truk Santo (22) warga Km 4 Bahtera Makmur, Bagan Sinembah.
Menurut David, dari informasi yang dihimpun pihaknya, kecelakaan bermula waktu truk yang dikemudikan Supardi dengan penumpang Bambang dan Santo melaju dari arah Ujung Tanjung ke Bagan Batu dengan kecepatan tinggi. Sampai di tempat kejadian perkara (TKP), truk tersebut berusaha mendahulu satu unit mobil Agya dan sepeda motor yang dikendarai korban Rizaluddin yang membonceng Aminah.
"Diduga karena truk yang terlalu kencang, sehingga truk yang berusaha menghindar tersebut oleng dan melebar ke kanan jalur jalan dari arah kedatangannya. Pada saat bersamaan dari arah berlawanan datang mobil SUV yang dikemudikan Irwan Susilo dengan membawa penumpang, Sri Wulandari, Naufal, Ilham, dan Indriyanto yang beriringan dengan mobil MPV dikemudikan Eko Wahyu dengan penumpang Haspray Tambun juga melaju dengan kecepatan tinggi,"kata David, Selasa (4/5).
Karena jarak yang sudah terlalu dekat serta laju kendaraan yang tidak dapat dikendalikan lagi, ujar David, sehingga kecelakaan beruntun tak terelakkan lagi.
"Hingga saat ini masih dilakukan penyelidikan atas kecelakaan tersebut, dan seluruh korban sudah dievakuasi,"katanya.
Ia menjelaskan tiga korban tewas dan delapan lainnya mengalami luka berat dan ringan. Adapun korban luka Aminah (55) yang dibonceng motor, warga Km 7 Bangko Permata yang dirujuk ke RS Cahaya Ujung Tanjung. Berikutnya penumpang SUV Sri Wulandari (39) warga Paket A Kepenghuluan Sukamaju, Bagan Sinembah dilarikan ke RS Ibunda Bagan Batu. Berikutnya Ilham (28) warga Kota Bagan Batu, Bagan Sinembah dilarikan ke RS Ibunda Bagan Batu. Selanjutnya Indriyanto (39), warga Imam Munandar Kota Bagan Batu, Bagan Sinembah dibawa ke Puskesmas Km 12 Bangko Jaya. Naufal (7) warga Paket A Kepenghuluan Sukamaju Bagan Sinembah dibawa ke RS Ibunda Bagan Batu. Penumpang MPV Haspray Tambun (42) warga Bagan Batu, Bagan Sinembah dibawa ke Puskesmas Km 12 Bangko Jaya. Berikutnya penumpang truk Bambang Riski (25), warga Km 5 Bahtera Makmur Kota, dilarikan ke Puskesmas Km 12 Bangko Jaya. Pengemudi truk Supardi (34), warga Ahmad Yani Sukarukun, Bagan Batu, Bagan Sinembah dibawa ke Puskesmas Km 12 Bangko Jaya.(fad)